Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

BI : Modus Transfer Dana Lewat SMS, Diwaspadai Warga

MANADO BISNIS  – Menyusul maraknya penipuan permintaan transfer dana melalui rekening bank, Bank Indonesia (BI) Manado meminta masyarakat  Sulut berhati-hati melakukan transfer dana lewat pesan singkat atau Short Message Service (SMS).

"Bila menerima permintaan transfer dana agar menyimak secara cermat siapa yang meminta kiriman dana, kenali betul apakah benar mitra bisnis, bila sudah yakin lakukan pengecekan langsung, sebelum melakukan transfer dana melalui SMS ataupun melalui automatic teller machine (ATM)," kata Pemimpin BI Manado, Ramlan Ginting.

Dikatakannya,  kewaspadaan perlu lebih ditingkatkan, karena saat ini banyak muncul penipuan modus baru, yakni dengan mengirimkan SMS berisi permintaan kiriman uang ke nama lengkap dengan nomor rekening bank."Transfer antar individu tidak melibatkan bank dalam pelaksanaannya, karena itu perlu kehati-hatian masyarakat dalam melakukan pengiriman uang baik melalui online banking, internet banking ataupun ATM,” imbaunya.

Kendati yakin bank tidak terlibat,  menurut Ginting, tetapi BI Manado akan mempelajari lebih jauh modus baru penipuan ini, termasuk kemungkinan ada oknum bank terlibat. “ BI sudah melakukan berbagai kebijakan guna mencegah penipuan, diantaranya melarang bank-bank menawarkan produknya lewat SMS,” tuturnya.

Inggrid,  salah satu warga Manado, pelanggan operator selular  mengatakan, menerima SMS "Kirim saja ke Bank BNI An. Ibu Rosdian No.Rek 0236510694, trims", pesan tersebut dikirim dari nomor telepon 082191041998. "Karena saya tidak pernah diminta seseorang mengirimkan sejumlah uang tertentu sehingga langsung sadar, pasti ini penipuan, tetapi yang ditakutkan kalau bertepatan ingin transfer uang, lalu terima SMS tersebut, bisa saja tertipu,” ungkapnya.  (yg/mtr)


@



BI : Modus Transfer Dana Lewat SMS, Diwaspadai Warga