Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

Kemendag Minta Pelaku Usaha Sulut Manfaatkan Inatrade

MANADO BISNIS  -  Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI minta pelaku usaha di Sulut memanfaatkan Inatrade yang merupakan layanan perijinan online milik Kemendag guna mendorong transaksi ekspor maupun impor.
Kadis Indag Sulut Sanny Parengkuan (foto : ist)
                             
"Layanan perijinan online, Inatrade, sudah lama diluncurkan Kemendag, tapi harus diakui belum banyak digunakan pelaku usaha, karena itu digalakkan sosialisasi ke beberapa daerah termasuk di Sulut," kata Kasubdit Pelayanan Perdagangan, Direktorat Fasilitasi Ekspor Impor Ditjen Perdagangan Luar Negeri Kemendag, SL Tobing  saat bimbingan teknis sistem aplikasi Inatrade di Manado, Jumat (11/11) kemarin.

Dijelaskannya,  aplikasi Inatrade sangat bagus di era perdagangan modern sekarang ini, karena membantu proses pengurusan perijinan ekspor impor  menjadi lebih cepat. Untuk itu maka Kemendag akan terus memperkenalkan kepada pelaku usaha dan instansi terkait di masing-masing daerah termasuk Sulut. "Pemohon perijinan cukup melakukan proses permintaan perijinan melalui internet Inatrade, tidak perlu datang ke Jakarta, jadi sistem ini sangat membantu bukan hanya mempersingkat waktu pengurusan ijin, tetapi biaya jadi jauh lebih murah,"  ungkap  Tobing.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulut, Sanny Parengkuan mengatakan, bimbingan teknis  sistem aplikasi Inatrade kepada pelaku usaha di daerah ini sangat penting sebagai persiapan Sulut pintu
gerbang perdagangan di Indonesia Timur. "Pelaku usaha dituntut mampu mengoperasikan internet, guna mendukung visi Sulut menjadi pintu gerbang perdagangan di kawasan Indonesia Timur hingga Asia Pasifik, karena itu bimbingan teknis ini sangat bermanfaat,"  paparnya.

Ditambahkan  Kepala Bidang Perdagangan Luar Negeri, Disperindag Sulut, Hanny Wajong, Inatrade terkoneksi dengan sistem online Kemendag RI, dengan mengetahui lebih mendalam  aplikasi ini, maka pelaku usaha dapat memperoleh kemudahan guna melakukan transaksi perdagangan baik impor maupun ekspor serta mengetahui perkembangan terkini perdagangan internasional. (yg/mtr)


@



Kemendag Minta Pelaku Usaha Sulut Manfaatkan Inatrade