Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

Wisman Jepang Dominasi Kunjungi Sulut

Bandara Sam Ratulangi Manado tempat masuknya wisman (foto : ist)
MANADO BISNIS  -  Propinsi  Sulut  dikunjungi 1.927 wisatawan mancanegara (Wisman) dari 16 negara selama bulan September 2011. "Terbanyak berasal dari Jepang 279 orang, Jerman 173, Singapura 173, Belanda 141, Amerika Serikat 135 serta Inggris 112 orang," kata Kepala Bidang Statistik Distribusi, Badan Pusat Statistik (BPS) Sulut,  Novie Oroh.

Dikatakannya,  negara lainnya dengan jumlah kunjungan di bawah 100 orang yakni Australia 88 orang, China 68, Hongkong 63, Perancis 54, India 41, Malaysia 32, Filipina 28, Thailand 16, Rusia tujuh orang dan Korea Selatan enam orang. Wisman sebanyak 1.927 orang berasal dari 16 negara tersebut, hanya mereka yang dicatat masuk melalui pintu masuk atau point entry Bandara Sam Ratulangi Manado. "Kunjungan turis mancanegara sebanyak 1.927 orang tersebut, mengalami kenaikan 23,45 persen dibandingkan September 2010 yang hanya tercatat 1.561 orang," ujar Oroh.

Ada beberapa kegiatan skala internasional dan nasional berlangsung di Sulut, menurut Oroh,  mempengaruhi kunjungan wisman ke daerah ini September tahun ini dibanding tahun lalu. Kendati secara year on year atau September tahun ini dibanding September tahun lalu mengalami peningkatan, tetapi secara kumulatif Januari-September justru mengalami penurunan tahun ini dibanding tahun lalu.

“Total wisman datang ke Sulut periode Januari-September 2011 sudah tercatat sebanyak 14.942 orang, mengalami penurunan 1,95 persen dibanding periode sama tahun lalu 15.239 orang,” ungkapnya. (yg/mtr)


@



Wisman Jepang Dominasi Kunjungi Sulut