Dirut BS James Salibana (foto : MANADO BISNIS) |
Kerjasama ini pun ditandai dengan penandatanganan perjanjian antara PT Jamsostek Wilayah VIII dengan PT Bank Sulut yang berlangsung di Kantor Pusat Bank Sulut, Selasa (24/04) kemarin. Hadir dalam kegiatan itu, pihak Jamsostek diantaranya Kepala Jamsostek Wilayah VIII Yoto Susiswo, dan Kepala Jamsostek Sulut Arif Budiarto, serta pihak Bank Sulut Direktur Utama (Dirut) James Salibana, Komisaris Utama Robby Mamuaja, Direktur Pemasaran Novi Kaligis, Direktur Kepatuhan Jeffry Lungkang, dan sejumlah kepala divisi PT Bank Sulut.
Menurut Kepala Jamsostek Wilayah VIII Yoto Susiswo, kerjasama ini intinya saling membantu dalam soal jaminan sosial tenaga kerja. “Jadi Bank Sulut akan membantu kita, begitu juga sebaliknya Jamsostek membantu Bank Sulut. Karena di Bank Sulut sendiri banyak karyawannya yang adalah pengusaha,” ungkapnya.
Selain itu maksud kerjasama ini, lanjut dia, untuk mengajak karyawan Bank Sulut yang belum mengikuti program jaminan sosial tenaga kerja, agar segera mengikutinya. “Sebab jaminan sosial tenaga kerja ini sangat membantu karyawan perusahaan,” ungkapnya.
Ditambahkan Kepala Jamsostek Sulut Arif Budiarto,kerjasama dengan pihak perbankan, dalam hal ini Bank Sulut menggambarkan PT Jamsostek sangat peduli dengan masyarakat Sulut, terutama pada buruh atau karyawan perusahaan. “Tekat kami menjamin semua karyawan perusahaan yang ada di Sulut,” tukasnya.
Sementara itu, Dirut Bank Sulut James Salibana, menyambut baik kerjasama dengan PT Jamsostek. Dia pun berharap kerjasama tetap terjalin terus untuk menjamin semua karyawan Bank Sulut yang tersebar di Sulut sendiri dan Propinsi Gorontalo, serta daerah lain yang menjadi wilayah kerja Bank Sulut. “Kerjasama ini kita akan bina terus, karena untuk kesejahteraan karyawan Bank Sulut sendiri,” ungkapnya. [yg/mtr]
@
Tagged @ perbankan