Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

Impor Sulut Mengalami Penurunan


MANADO BISNIS - Pada bulan September 2012,  nilai impor Sulut hanya mencapai 3,7 juta Dollar  Amerika Serikat (AS). Hal ini pun menunjukkan penurunan  baik secara year on year maupun month to month.
Barang-barang impor Sulut

Demikian diakui Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sulut Dantes Simbolon. "Angka ini mengalami penurunan sebesar 46,81 persen dibandingkan bulan September 2011 yakni mencapai 7 juta Dollar  AS," ujarnya.

Begitu  pula dengan nilai impor bulan Agustus 2012, menurut Simbolon,  mengalami penurunan sebesar 79,07 persen. Pada bulan Agustus nilai impor Sulut mencapai 17,7 juta Dollar AS. Bukan itu saja, secara kumulatif nilai impor Sulut sepanjang Januari hingga September 2012 juga mengalami penurunan sebessar 4,06 persen dibandingkan periode yang sama di tahun 2011. "Secara kumulatif nilai impor Sulut sepanjang Januari- September 2012 hanya mencapai 94 juta Dollar AS. Sedangkan pada periode yang sama di tahun 2011 nilai impor sulut mencapai 98 juta Dollar," ungkapnya.

Sepanjang periode Januari hingga September 2012,  penurunan terbesar impor terjadi pada komoditi gandum-ganduman yakni sebesar 14,8 juta Dollar dan diikuti besi dan baja sebesar 7,8 juta Dollar. Sedangkan peningkatan terbesar. Pada impor yakni kapal laut sebesar 16,3. juta Dollar dan disusul kendaraan dan bagiannya naik sekitar 2,5 juta Dollar. "Komoditi kapal laut mengambil peran terbesar terhadap total impor Januari-September 2012 yakni mencapai 38,86 persen. Sementara mesin-mesin atau pesawat mekanik memberikan andil sebesar 20,21 persen dan gandum-ganduman menyumbang 12,35 persen," papar Simbolon. [yg/mtr]




@



Impor Sulut Mengalami Penurunan