Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

Distribusi BBM di Sulut Tetap Lancar

MANADO BISNIS  – Kendati cuaca buruk terjadi di wilayah Sulut belakangan ini,  distribusi bahan bakar minyak(BBM) di Sulut  masih tetap aman tidak terganggu.
Kantor Pertamina Manado

"Sampai hari ini distribusi BBM termasuk di stasiun pengisian bahan  bakar umum(SPBU) berjalan lancar sehingga masyarakat dapat  memperoleh BBM dengan mudah," kata Sales Area Manager(SAM)  BBM Retail Pertamina Manado, Elhard Wariki.

Dikatakannya,  stok BBM terjaga aman, selain karena antisipasi  stok kebutuhan hari raya yang baru lewat terjaga aman bahkan cukup  banyak sisa BBM, juga jadwal kapal tanker dari kilang ke Depot Bitung  tiba tepat waktu.

Stok untuk semua jenis BBM, kata Wariki, hingga memasuki pekan  kedua Januari 2013 tersedia cukup banyak dan mampu penuhi  kebutuhan masyarakat hingga beberapa hari ke depan.

Ditambahkan  Sales Representative BBM Pertamina Manado, Kristanto  stok BBM per posisi hari ini(Rabu, 9/1) untuk jenis premium sebanyak  7.000 Kiloliter(Kl) dan solar 17.700 Kl. "Stok tersebut masih akan bertambah, karena kapal tanker dalam  perjalanan dan direncanakan tiba di Pelabuhan Bitung hari ini (kemarin)," kata Kristanto.

Dengan stok yang masih tersedia di gudang Depot Bitung, ditambah  dengan pasokan yang akan masuk nanti, maka ketahanan BBM Sulut  mampu terjaga sesuai ketahanan normal.

Sejumlah masyarakat pengguna BBM khususnya premium dan solar di  Kota Manado, mengakui selama hari besar Natal dan Tahun Baru  hingga saat ini, dapat membeli BBM dengan mudah dan lancar. "Hari besar akhir tahun lalu dan awal tahun ini, sangat baik, BBM baik  premium, solar hingga pertamax dapat diperoleh dengan mudah  diperoleh di titik penjual SPBU," tandas Romi, pengendara kendaraan pribadi. [yg/mtr]


@



Distribusi BBM di Sulut Tetap Lancar