Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

Ekonomi Kreatif Telematika akan Dikembangkan di Sulut

MANADO BISNIS  – Ekonomi kreatif  bidang telematika, akan dikembangkan di Sulut  melalui  Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag)  Sulut.
Proses perakitan komputer, ekonomi telematika (foto : ist)

Kepala Bidang Fasilitasi Pengembangan Industri Kecil Menengah (FPIKM) Disperindag Sulut, Nico Rambitan mengatakan,  bidang telematika yang dibidik diantaranya teknologi desain dan kemampuan merangkai komputer dan peralatan teknologi informasi lainnya. Pemerintah daerah pun  menaruh perhatian terhadap pengembangan ekonomi kreatif yang dicanangkan pemerintah.

"Ekonomi kreatif bukan hanya mendorong pengembangan pariwisata tetapi juga mampu menciptakan nilai tambah yang besar bagi IKM, karena itu pemerintah daerah akan mendorong pengembangannya," ujar  Rambitan.

Dijelaskannya,  teknologi desain baik fashion maupun foto dan lainnya merupakan salah satu peluang bagi pelaku IKM untuk dikembangkan. "Dalam dunia yang semakin modern saat ini dibutuhkan sumber daya manusia handal dalam hal teknologi, karena itu akan dilakukan pemberdayaan IKM di daerah ini," ungkapnya.

Begitu pula, perkembangan teknologi informasi bidang komputer yang sudah merambah ke semua daerah termasuk Sulut, ditambahkan Rambitan,  butuh sumber daya manusia yang handal baik perangkat keras maupun perangkat lunak. “Itulah sebabnya pihak Disperindag akan  bekerja sama dengan pihak perguruan tinggi untuk mengembangkan ekonomi kreatif telematika,” paparnya. [yg/mtr]


@


Recommended posts

Ekonomi Kreatif Telematika akan Dikembangkan di Sulut