Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

BI Manado : Dana KUR untuk Usaha Bisnis

Kepala BI Manado Suhaedi (foto : MANADO BISNIS)
MANADO BISNIS  – Kredit Usaha Rakyat (KUR) merupakan dana pinjaman sehingga harus dikembalikan lagi ke bank. Penggunaannya pun untuk keperluan bisnis bukan komersial.

Demikian himbauan Bank Indonesia (BI) perwakilan Sulut, disela-sela sosialisasi KUR dalam pelaksanaan Bazaar Intermediasi perbankan dan UMKM tahun 2012 di Manado Town Square (Mantos 2) akhir pekan lalu.

Kepala BI Sulut, Suhaedi melalui Manager Pemberdayaan Sektor Riil dan UMKM BI Perwakilan Sulut, Farley Piga mengatakan,  KUR ini merupakan program pemerintah sehingga wajib untuk disosialisasikan. "Program KUR ini dikucurkan guna pemberdayaan UMKM sehingga diharapkan dapat tumbuh dan berkembang dengan baik di kalangan masyarakat," ujarnya.

Dikatakan Piga, dana KUR bukan dana hibah tapi harus dikembalikan lagi ke bank. "Program KUR merupakan program pemerintah namun dana yang disalurkan murni milik bank sehingga harus dikembalikan," jelasnya.

Bagi masyarakat yang telah menerima program KUR, lanjut dia,  harus digunakan dalam usaha bisnis bukan untuk kategori komersial. “Semua bidang usaha bisa karena dijamin oleh pemerintah, namun pengembaliannya harus lancar sesuai perjanjian,” pintanya.

Dijelaskannya, KUR mikro penyalurannya sampai dengan Rp20 juta serta KUR ritel dari Rp20 juta hingga Rp500 juta. Sedangkan untuk suku bunganya KUR mikro maksimal 22 persen dan KUR ritel maksimal 14 persen.

Di pihak lain, perbankan yang beraktifitas di  Sulut secara bergilir mensosialisasikan produk tabungannya di pusat perbelanjaan di Kota Manado.

Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sulut, Suhaedi mengatakan sosialisasi yang dilakukan oleh perbankan tersebut dalam bazaar intermediasi perbankan dan UMKM sebagai upaya untuk mengedukasikan produk yang dimiliki bank kepada masyarakat terlebih yang sementara belanja di Mantos. “Semua bank umum dan BPR akan mensosialisasikan produk yang dimiliki masing-masing baik tabungan, kredit mapun pelayanan lainnya,” ungkapnya. [yg/mtr]


@



BI Manado : Dana KUR untuk Usaha Bisnis