Lowongan Kerja, mencari informasi kerja

Contact online

Soal Anggaran, Realisasi Pembebasan Lahan Jalan Tol Sulut Dipertanyakan

MANADO BISNIS -Pelaksanaan realisasi pembebasan lahan untuk pembangunan jalan tol Manado-Bitung dipertanyakan. Anggota Panitia Khusus (Pansus) DPRD Sulawesi Utara, Paul Tirajoh mengatakan, pihaknya mempertanyakan sudah sejauh mana pelaksanaan pembebasan lahan tol.
Jalan Tol

"Berapa anggaran yang telah dihabiskan untuk pembebasan lahan jalan tersebut," kata Tirajoh.
Tirajoh menambahkan, pihaknya mendapat informasi bahwa pembebasan lahan tersebut baru dilakukan di bagian barat, sedangkan dari Airmadidi hingga Kauditan belum dilaksanakan.

Anggota Pansus lainnya, Steven Kandou mempertanyakan sejauh mana penyerapan dari dana pembebasan lahan tol tersebut. "Alokasi anggaran pembebasan lahan itu cukup besar sekitar Rp100 miliar," katanya.
Sementara  Kepala Dinas Pekerjaan Umum Sulawesi Utara, J Kenap mengatakan, penyerapan anggaran pembebasan lahan itu pada tahun 2012 tidak mencapai 100 persen.

Pada tahun 2012 dianggarkan sekitar Rp95 miliar, dari jumlah itu sekitar Rp26 miliar lebih belum terealisasi. "Tidak terealisasinya anggaran tersebut karena ada beberapa kendala, di antaranya alat pengukuran tanah dari Badan Pertanahan Nasional yang menggunakan sistem GPS hanya satu buah," ungkapnya.

Untuk itu pihaknya telah berupaya meminjam alat tersebut di Jakarta, supaya bisa terealisasi dengan cepat.
Sementara itu dalam melakukan pembebasan lahan ada mekanismenya, karena panitia pembebasan lahan ada di Minahasa Utara, sementara provinsi hanya membayarkannya.

Koordinasi terus dilakukan dan dalam waktu sekitar empat bulan, pembebasan lahan itu hampir sekitar 100 hektare."Tercapainya realisasi tersebut mendapatkan respons dari Departemen Pekerjaan Umum, karena dalam waktu singkat dapat dibebaskan lahan tersebut, sedangkan kalau di daerah lain agak sulit," katanya.
Untuk tahun 2013 dianggarkan sekitar Rp35 miliar dan dana itu sudah terpakai habis. Dia berharap dalam APBD perubahan ini pihaknya mendapatkan alokasi dana pembebasan lahan tersebut. "Panjang jalan tol tersebut secara keseluruhan sekitar 39 kilometer, dengan anggaran 40 persen dari APBN, sedangkan 60 persen melalui investasi," papar Kenap. [yg/mtr]


@


Recommended posts

Soal Anggaran, Realisasi Pembebasan Lahan Jalan Tol Sulut Dipertanyakan